BEIJING, Bharata Online - Teater Seni Rakyat Beijing (Beijing People’s Art Theatre - BPAT) di Beijing, pada hari Kamis menyambut hangat kehadiran Madam Peng Liyuan, istri Presiden Tiongkok Xi Jinping, dan Brigitte Macron, istri Presiden Prancis Emmanuel Macron.

Brigitte Macron mendampingi presiden Prancis dalam kunjungan kenegaraannya ke Tiongkok.

Dalam kunjungan tersebut, Peng dan Brigitte mendapatkan pemahaman mendalam tentang perkembangan BPAT, dan interaksinya dengan komunitas teater Prancis. Mereka juga menjelajahi panggung drama klasik Tiongkok "Teahouse", menonton segmen drama, dan melakukan perbincangan menarik dengan para penampil.

Drama Tiongkok "Teahouse" mengukir sejarah pada tahun 2019, ketika dipentaskan di Festival d'Avignon di Prancis, menandai pertama kalinya sebuah drama Tiongkok, diundang ke salah satu festival seni pertunjukan kontemporer paling bergengsi di dunia. 

Peng mengatakan bahwa para penampil Tiongkok, dari generasi ke generasi, telah berpegang teguh pada pewarisan, dan promosi budaya tradisional Tiongkok yang baik dalam karya seni mereka, sambil belajar dari teater asing, dan secara aktif memajukan inovasi dan pengembangan.

Selain pertukaran drama dan teater, Tiongkok dan Prancis juga telah memperkuat aspek-aspek lain dari pertukaran budaya dan antar masyarakat. 

Pada tahun Kebudayaan dan Pariwisata Tiongkok-Prancis 2024, kedua Negara telah memajukan kerja sama di bidang pendidikan, olahraga, serta film dan televise. Lebih dari 6.000 pelajar Prancis berkunjung ke Tiongkok untuk pertukaran dan studi pada tahun tersebut. Jumlah wisatawan Prancis yang berkunjung ke Tiongkok juga semakin meningkat berkat kebijakan bebas visa Tiongkok.

Tahun ini menandai dimulainya siklus 60 tahun yang baru, dalam hubungan diplomatik Tiongkok-Prancis, dan dimulainya dekade kedua mekanisme dialog tingkat tinggi mereka dalam pertukaran antarmasyarakat.

Sementara itu Brigitte Macron memuji seni drama Tiongkok, dan menyatakan kesediaannya untuk secara aktif mempromosikan pertukaran antar masyarakat dan budaya kedua negara, yang akan meningkatkan saling pengertian dan persahabatan antara kedua bangsa. (CGTN)